3/31/17

Cara Install NetBeans 8.2 di Linux Ubuntu

Cara Install NetBeans 8.2 di Linux Ubuntu

Bismillahirrahmanirrahim, Assalamualaikum Wr.Wb

Pada kesempatakan kali ini saya akan memberikan tutorial Cara Install NetBeans 8.2 di Linux Ubuntu

Ubuntu yang saya gunakan adalah ubuntu dekstop 16.04.2 LTS

NetBeans adalah salah satu IDE (Integrated Development Environment) yang digunakan oleh programmer java. Sebelum kita menggunakan IDE tentunya kita harus menginstall Java JDK terlebih dahulu.

NetBeans 8.2 features:
  • ECMAScript 6 support
  • experimental ECMAScript 7 support
  • better Node.js support
  • improved Oracle JET support
  • PHP 7 support
  • Docker support
  • a new SQL queries profiling mode
  • some C/C++ enhancements

Bagaimana menginstall NetBeans 8.2 di Linux Ubuntu ?


Langkah pertama
Install Oracle Java JDK 8 di Ubuntu 16.04
#java -version
#sudo apt-add-repository ppa:webupd8team/java
#sudo apt-get update
#sudo apt-get install oracle-java8-installer

Langkah kedua
Sebelum kita menginstall NetBeans, kita harus mendownload file NetBeans terlebih dahulu. Klik untuk Download. 
Pilih paket sesuai keinginan Anda, saya sendiri memilih yang All karena fiturnya yang lengkap

Langkah ketiga
buka terminal, pergi ke folder Downloads, tempat file download di simpan.
#cd Downloads/

Langkah keempat
Memberikan hak akses untuk menginstall
#chmod +x netbeans-8.2-linux.sh

Langkah kelima
Untuk menginstall jalankan perintah.
#./netbeans-8.2-linux.sh

Catatan : untuk perintah “./netbeans-8.2-linux.sh” sesuaikan dengan nama paket yang anda download.

Langkah keenam
Nanti akan terbuka jendela instalasi. Ikuti langkah – langkahnya.
Klik Next
Ceklist accept, kemudian klik Next.


Pilih direktori tempat JDK berada. Dalam hal ini /usr/vm/java/java-8-oracle
Kalau sudah klik Next.

Pilih direktori tempat JDK untuk GlassFish Application Server. Dalam hal ini /usr/vm/java/java-8-oracle
Kalau sudah klik Next.

Kemudian klik Install.

Proses installasi sedang berlangsung.

Sudah selesai, klik Finish.

Langkah ketujuh
Buka Netbeans via Unity Dash atau App Launcher

Kita coba menjalankan suatu project. Klik New Project.
Pilih Java -> Java Application, Klik Next.


Isi form sesuai keinginan Anda, Klik Finish.


Kita coba buat sebuah program yang menampilkan "Hello LINUX!"
Klik Build, kemudian Run.

Finally!! kita sudah berhasil menginstall Netbeans di Linux Ubuntu, dan sudah kita coba membuat sebuah project dan menjalankannya. Selamat mencoba.

Baca juga : Cara Menginstall Cisco Packet Tracer 7.0 di Linux Ubuntu

Sekian tutorial Cara Install NetBeans 8.2 di Linux Ubuntu, semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat untuk anda, jangan lupa untuk mem-bookmark situs ini, tunggu update artikel terbaru dari Luffy M.S terimakasih

3/21/17

Cara konfigurasi Routing Information Protocol : RIPv1

Picture by : www.networkershome.wordpress.com

Bismillahirrahmanirrahim, Assalamualaikum Wr.Wb

Pada kesempatakan kali ini saya akan membahas dan memberikan tutorial tutorial tentang Cara konfigurasi Routing Information Protocol : RIPv1 

karakteristik :

  • Nilai Administrative distance (AD)  = 120.
  • RIP merupakan bagian dari distance vektor yang mencari hop terpendek atau jalur terbaik, rip versi 1 juga merupakan classful routing.
  • RIPv1 hanya menggunakan routing yang classful, yang berarti bahwa semua perangkat di jaringan harus menggunakan subnet mask yang sama.
  • RIPv1 tidak mendukung variabel panjang subnet masking (VLSM).
  • RIPv1 tidak mengirim subnet mask dalam update-nya.
  • RIPv1 tidak mendukung segala jenis otentikasi.
  • Operasi dari UDP port 520.
  • Menggunakan broadcast untuk routing update.


Default timer :

  • Update time = 30 sec.
  • Invalid route = 180 sec.
  • Hold down timer = 180 sec.
  • Flush = 240 sec.


Keterangan :

  • Update Timer: Timer interval antara update routing periodik. seberapa sering melakukan update informasi dalam hitungan detik. Selama 30 detik (waktu default update timer), untuk update routing table secara periodik, dimana sebuah router mengirimkan sebuah copy lengkap dari routing tablenya ke router tetangga.
  • Invalid Route: Digunakan untuk mempertimbangkan rute yang invalid  dan menempatkan rute tersebut ke hold down timer. Selama 180 detik(default) , dalam jangka waktu tersebut, jika router tidak menerima informasi baru dari router tetangga, maka router akan mengirimkan update bahwa router tetangga yang sudah 180 detik tidak update, sekarang sudah tidak valid (time out). Invalid Route merupakan seberapa lama router harus menunggu pesan routing update tentang jalur sebelum jalur tersebut invalid.
  • Hold Down Timer: Menstabilkan informasi routing dan membantu mencegah routing loop selama periode ketika topologi mengumpulkan informasi baru. Hold Down Timer merupakan banyaknya waktu untuk informasi tentang jalur yang dilewati.
  • Flush: Berapa detik (default : 240 detik) sejak update terakhir yang valid, rute dibuang ke sampah. (garbage collection). Ketika rute timeout maka rute ditandai invalid dan masuk ke flush timer. Flush timer menunjukkan banyaknya waktu yang seharusnya dilewati sebelum suatu rute dihapus dari table routing.
  • Metric: Sebuah pengukuran numerik yang digunakan oleh protokol routing untuk menentukan seberapa bagus rute ketika dibandingkan dengan rute alternatif lain untuk mencapai subnet yang sama.
  • RIP menggunakan hop count sebagai metric untuk pemilihan jalur terbaik nya. RIP versi 1 hanya memiliki jumlah hop 16 (0-15). Jika ada lebih dari 16 hop antara dua router itu gagal untuk mengirim paket data ke alamat tujuan

Selanjutnya kita akan coba membuat konfigurasi RIPv1 pada cisco packet tracer dengan topologi dan detail tabel IP Sebagai berikut :


Topologi Routing Information Protocol : RIPv1 

Konfigurasi Router 1

Router>en
Router#conf t
Enter configuration commands, one per line.  End with CNTL/Z.
Router(config)#hostname R1
R1(config)#int gig0/0
R1(config-if)#ip address 190.190.1.100 255.255.255.0
R1(config-if)#no sh
R1(config-if)#exit
R1(config)#interface gig0/1
R1(config-if)#ip address 191.191.1.100 255.255.255.0
R1(config-if)#no sh
R1(config-if)#exit
R1(config)#int se0/0/0
R1(config-if)#ip address 192.192.1.1 255.255.255.0
R1(config-if)#no sh
R1(config-if)#clock rate 56000

Konfigurasi Router 2

Router>en
Router#conf t
Enter configuration commands, one per line.  End with CNTL/Z.
Router(config)#hostname R2
R2(config)#int gig0/0
R2(config-if)#ip address 193.193.1.100 255.255.255.0
R2(config-if)#no sh
R2(config-if)#exit
R2(config)#int gig0/1
R2(config-if)#ip address 194.194.1.100 255.255.255.0
R2(config-if)#no sh
R2(config-if)#exit
R2(config)#int se0/0/0
R2(config-if)#ip address 192.192.1.2 255.255.255.0
R2(config-if)#no sh
R2(config-if)#clock rate 56000

Konfigurasi RIPv1 pada router 1 

R1>en
R1#conf t
R1(config-if)#router rip
R1(config-router)#ver 1
R1(config-router)#network 190.190.1.0
R1(config-router)#network 191.191.1.0
R1(config-router)#network 192.192.1.0
R1(config-router)#do wr

Konfigurasi RIPv1 pada router 2 

Router>en
Router#conf t
R2(config-if)#router rip
R2(config-router)#ver 1
R2(config-router)#network 192.192.1.0
R2(config-router)#network 193.193.1.0
R2(config-router)#network 194.194.1.0
R2(config-router)#do wr

Finally, lakukan tes PING
PING dari PC host R1 ke PC host R2 ( lakukan sebaliknya )

Jika konfigurasi anda benar, maka seharusnya semua terhubung dan reply 100%, jika belum reply 100% berarti konfigurasi anda masih belum tepat.

Sekian tutorial Cara konfigurasi Routing Information Protocol : RIPv1 , semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat untuk anda, jangan lupa untuk mem-bookmark situs ini, tunggu update artikel terbaru dari Luffy M.S terimakasih

3/20/17

Routing Information Protocol ( RIP ) Pada Router

Routing Information Protocol ( RIP ) Pada Router


Bismillahirrahmanirrahim, Assalamualaikum Wr.Wb

Pada kesempatakan kali ini saya akan membahas Routing Information Protocol ( RIP ) Pada Router

Pengertian RIP

  • RIP merupakan salah satu protokol routing distance vector yang digunakan oleh ribuan jaringan di dunia. Fakta membuktikan bahwa RIP berdasarkan open standard dan mudah diimplementasikan. 
  • RIP membutuhkan konsumsi daya yang tinggi dan membutuhkan fitur router routing protokol.
  • Dynamic Routing adalah pencegahan terhadap konfigurasi secara manual atau static yang pasti akan sangat merepotkan jika terdapat banyak network yang harus disetting.

RIP Memiliki 3 Versi 

  • RIPv1 merupakan bagian dari distance vektor yang mencari hop terpendek atau router terbaik,rip versi 1 juga merupakan class pul routing.
  • RIPv2 merupakan bagian dari distance  vektor yang mencari hop terpendek atau router terbaik,rip versi2 juga merupakan class list routing.
  • RIPng (RIP Next Generation)  adalah perluasan dari RIPv2 untuk mendukung IPv6, generasi Internet Protocol berikutnya. 

Kelebihan Dari RIP

  • Menggunakan metode Triggered Update.
  • RIP memiliki timer untuk mengetahui kapan router harus kembali memberikan informasi routing.
  • Jika terjadi perubahan pada jaringan, sementara timer belum habis, router tetap harus mengirimkan informasi routing karena dipicu oleh perubahan tersebut (triggered update).
  • Mengatur routing menggunakan RIP tidak rumit dan memberikan hasil yang cukup dapat diterima, terlebih jika jarang terjadi kegagalan link jaringan.


Kekurangan dari RIP 

  • Jumlah host Terbatas.
  • RIP tidak memiliki informasi tentang subnet setiap route.
  • RIP tidak mendukung Variable Length Subnet Masking (VLSM).
  • Ketika pertama kali dijalankan hanya mengetahui cara routing ke dirinya sendiri (informasi lokal) dan tidak mengetahui topologi jaringan tempatnya berada.
  • Hop CountRIP menghitung routing terbaik berdasarkan hop count dimana belum tentu hop count yang rendah menggunakan protokol LAN yang bagus, dan bisasaja RIP memilih jalur jaringan yang lambat.
  • Classful Routing Only RIP menggunakan classful routing ( /8, /16, /24 ). RIP tidak dapat mengatur  classless routing.

Cara Kerja RIP

  • Host mendengar pada alamat broadcast jika ada update routing dari gateway.
  • Host akan memeriksa terlebih dahulu routing table lokal jika menerima update routing .
  • Jika rute belum ada, informasi segera dimasukkan ke routing table .
  • Jika rute sudah ada, metric yang terkecil akan diambil sebagai acuan.
  • Rute melalui suatu gateway akan dihapus jika tidak ada update dari gateway tersebut dalam waktu tertentu
  • Khusus untuk gateway, RIP akan mengirimkan update routing pada alamat broadcast di setiap network yang terhubung

Batasan RIP

  • Hop count tidak dapat melebihi 15, dalam kasus jika melebihi akan dianggap tidak sah. Hop tak hingga direpresentasikan dengan angka 16.
  • Sebagian besar jaringan RIP datar. Tidak ada konsep wilayah atau batas-batas dalam jaringan RIP.
  • Variabel Length Subnet Masks tidak didukung oleh RIP IPv4 versi 1 (RIPv1).      
  • RIP memiliki konvergensi lambat dan menghitung sampai tak terhingga masalah.

Perangkat DTE & DCE

Data Terminal Equipment (DTE)

  • DTE adalah peralatan milik pribadi si pemakai jasa layanan atau pelanggan dan peralatan tersebut berada ditempat pelanggan. 
  • Peralatan ini memiliki interface yang dapat dihubungkan ke WAN link. Contoh peralatan ini adalah router dan bridge

Data Circuit Terminating Equipment (DCE)

  • Fasilitas komunikasi yang dimiliki oleh penyedia jasa layanan WAN, yang disewa oleh pemakai jasa layanan dan berada di tempat pemakai jasa layanan.
  • Berfungsi untuk mentranslasikan data dari DTE menjadi data yang dimengerti oleh protokol WAN, peralatan itu antara lain DSU/CSU, NT1, modem, dan jika layanan itu berupa layanan frame relay maka peralatan itu berupa Packet Switcher
  • Data Service Unit (DSU) adalah peralatan yang menyesuaikan physical interface dari DTE ke fasilitas transmisi seperti T1. DSU juga berfungsi mengatur timing jaringan
  • Channel Service Unit (CSU) adalah peralatan digital interface yang menghubungkan peralatan pemakai dengan jaringan digital telepon lokal. Biasanya CSU/DSU tergabung menjadi suatu peralatan. CSU/DSU ada juga yang buat ke dalam bentuk interface card pada router. 

  • Demarc adalah batas pemisah antara CPE dan CO.
  • Local Loop adalah jalur telekomunikasi antara Demarc sampai CO

Setelah memahami konsep dan cara kerja RIP pada router, anda bisa langsung praktek Cara konfigurasi Routing Information Protocol : RIPv1 

Sekian Pembahasan mengenai Routing Information Protocol ( RIP ) Pada Router, semoga artikel ini berguna dan bermanfaat untuk anda, jangan lupa untuk mem-bookmark situs ini, tunggu update artikel terbaru dari Luffy M.S terimakasih

3/12/17

Cara Install Cisco Packet Tracer 7.0 ( 32 & 64 bit ) di Ubuntu/Linux

Cara Install Cisco Packet Tracer 7.0 ( 32 & 64 bit ) di Ubuntu/Linux

Cisco Packet Tracer 7.0 adalah versi terbaru Packet Tracer dengan perbaikan besar dan fitur baru: switch Cisco baru dan router, SPAN / ERSPAN, ditingkatkan dengan fitur perangkat server Internet Of Everything, sensor bahasa Pemrograman adalah peningkatan utama versi baru ini yang menjadi simulator jaringan yang baik untuk melakukan upaya persiapan yang baru dalam ujian CCNA.

Beberapa fitur baru yang ditambahkan pada Cisco Packet Tracer 7.0
  • Perbaikan server HTTP
  • Ruang kerja Fisik
  • Perubahan lain seperti SPAN / RSPAN, L2NAT, PTP, REP dll dukungan
  • Perangkat baru ditambahkan
  • Fitur untuk aplikasi rumah pintar dan perangkat pintar
Persyaratan sistem minimum Cisco Packet Tracer 7.0
  • CPU: Harus pentium 4, 2.53 GHz atau lebih tinggi
  • RAM: harus 512MB atau lebih tinggi
  • Penyimpanan: 400MB (tanpa versi tutorial)
  • Tampilan resulation: 800 x 600 atau lebih tinggi
  • Juga harus memiliki adobe flash player diinstal.

Cisco Packet Tracer telah tersedia di ubuntu dan distro linux lainnya dengan berbagai sumber installer (Bin .deb rpm), kali ini kita akan membahas tentang Cara menginstal Cisco Packet Tracer 7.0 di Ubuntu. Berikut langkah demi langkah menginstal Cisco Packet tracer 7.0 di Ubuntu:

Bagaimana menginstall Packet Tracer 7.0 di Ubuntu?


Langkah pertama, silahkan download aplikasi Packet Tracer 7.0 dibawah ini :

32 Bit: Google Drive | Mediafire
64 Bit: Google Drive | Mediafire

Langkah kedua, saya asumsikan file Packet Tracer ada di folder Download. Buka terminal dan ekstrak file tersebut dengan perintah sebagai berikut:
cd Downloads
tar -xvzf PacketTracer70_64bit_linux.tar.gz 

Langkah ketiga,  Masuk ke folder "PacketTracer70" hasil ekstrak diatas:
cd PacketTracer70/

Langkah keempat, install Packet Tracer dengan mengeksekusi perintah berikut pada terminal:
sudo bash install

Kemudian ketik password dan tekan enter. Cisco lisensi perjanjian akan menampilkan isi perjanjiannya: terus menekan spasi atau enter sampai lisensi perjanjian selesai 100% :

Selama proses instalasi anda akan diberi pertanyaan sebagai berikut:

1.Do you accept the terms of the EULA? (Y)es/(N)o
ketik Y atau YES kemudian enter

2. Enter location to install Cisco Packet Tracer or press enter for default [/opt/pt]:
cukup tekan enter maka packet tracer akan diinstall di folder defaultnya

3. Should we create a symbolic link "packettracer" in
/usr/local/bin for easy Cisco Packet Tracer startup? [Yn]
ketik Y kemudian enter

Jika gagal pada saat installasi dan muncul "Not able to gain root access with sudo" maka cukup buat directory /opt secara manual, dengan perintah sebagai berikut:

sudo mkdir /opt

Langkah kelima, file yang dibutuhkan sekarang adalah set_ptenv.sh. Jadi perintah berikut harus digunakan :
sudo bash set_ptenv.sh


Proses instalasi selesai. Sekarang anda dapat membuat simulasi jaringan komputer dengan Packet Tracer.

Cara membuka Packet Tracer


Untuk menggunakan Packet Tracer, cukup ketikkan perintah berikut di terminal
packettracer

Kemudian, akan muncul login page akun NetAcad, jika tidak memiliki akun NetAcad bisa klik Guest Login.


Tampilan Cisco Packet Tracer 7.0 dengan fitur-fitur terbarunya 



Sekian tutorial Cara Install Cisco Packet Tracer 7.0 ( 32 & 64 bit ) di Ubuntu/Linux, semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat untuk anda, jangan lupa untuk mem-bookmark situs ini, tunggu update artikel terbaru dari Luffy M.S terimakasih

11/28/16

Cara Konfigurasi VLAN, Trunking Menggunakan Cisco Packet Tracer

Bismillahirrahmanirrahim, Assalamualaikum Wr.Wb

Pada kesempatakan kali ini saya akan membahas dan memberikan tutorial tutorial tentang Cara Konfigurasi VLAN, Trunking Menggunakan Cisco Packet Tracer

VLAN (virtual local area network) merupakan  kependekan dari Virtual LAN atau Virtual Local Area Network. Dilihat dari definisinya maka LAN yang dihasilkan adalah secara virtual, bukan secara fisik, VLAN diciptakan untuk menyediakan layanan segmentasi secara tradisional disediakan oleh router di konfigurasi LAN. VLAN menangani masalah-masalah seperti skalabilitas, keamanan, dan manajemen jaringan.

Apa yang membedakan VLAN dan LAN ? 


Baik, perbedaannya bisa anda lihat pada gambar dibawah ini
Perbedaan Jaringan LAN dan VLAN

Jika anda lihat dari gambar topologi diatas ada beberapa perbedaan ? dari gambar yang menggunakan jaringan LAN biasa terdapat banyak switch untuk menghubungkan beberapa segmen jaringan yang berbeda, sedangkan gambar yang menggunakan VLAN (virtual local area network) hanya menggunakan dua switch yaitu switch managable dengan adanya VLAN ini maka anda bisa memisahkan atau mengelompokan user sesuai kebutuhanya masing-masing dalam satu network yang sama misal VLAN TKJ, dan VLAN MM.

Konsep Dasar VLAN
  • Secara default semua port switch masuk dalam VLAN 1
  • VLAN dapat dibuat dengan menggunakan siwtch managable
  • VLAN 1 dikenal juga sebagai Administrative VLAN atau Management VLAN
  • Membagi single broadcast domain menjadi beberapa broadcast domain 
  • Security layer 2
  • VLAN bisa dibuat dari nomor 2 – 1001
  • VLAN hanya bisa dikonfigurasi pada Manageable Switch saja
  • VLAN meningkatkan security network
  • VLAN meningkatkan jumlah broadcast domain dan menurunkan size broadcast domain 
  • Terdapat 2 tipe VLAN :  Static VLAN & Dynamic VLAN 
Static VLAN
  • Static VLAN berdasarkan port 
  • Dilakukan secara manual untuk assign port ke VLAN
  • Disebut juga sebagai Port-Based VLAN
  • Satu port hanya bisa untuk satu VLAN
 Dynamic VLAN
  • Berdasarkan MAC address PC
  • Switch secara otomatis assign port ke VLAN
  • Masing-masing port bisa menjadi lebih dari satu member VLAN
  • Untuk konfigurasi VLAN dibutuhkan software VMPS (VLAN Membership Policy Server) 
    Selanjutnya kita akan coba membuat konfigurasi VLAN menggunakan Switch pada cisco packet tracer dengan topologi dan detail tabel IP Sebagai berikut :

    Topologi VLAN Sederhana Pada Sekolah Menengah Kejuruan
    Pada gambar topologi diatas terdapat tiga buah VLAN dengan tiga segment network yang berbeda pada satu buah switch manageble, agar VLAN 10,20,30 pada switch dapat terhubung maka distulah VLAN Trungking dibutuhkan.

    Tabel Addressing


    Berikut Addresing untuk mempraktekkan lab ini.
    Note : Biasakan konfigurasi menggunakan laptop via console agar terbiasa dengan konfigurasi realnya

    Konfigurasi VLAN pada Switch


    Langkah 1
    Membuat tiga VLAN  yaitu VLAN 10,20,30 :
    Switch>enable
    Switch#conf
    Configuring from terminal, memory, or network [terminal]?
    Enter configuration commands, one per line.  End with CNTL/Z.
    Switch(config)#vlan 10
    Switch(config-vlan)#name TKJ
    Switch(config-vlan)#exit
    Switch(config)#vlan 20
    Switch(config-vlan)#name MM
    Switch(config-vlan)#exit
    Switch(config)#vlan 30
    Switch(config-vlan)#name RPL
    Switch(config-vlan)#exit
    Switch(config)#do wr
    Building configuration...
    [OK]
    Langkah 2
    Melihat VLAN yang telah dibuat :
    Switch#show vlan brief
    VLAN Name                             Status    Ports
    ---- -------------------------------- --------- -------------------------------
    1    default                          active    Fa0/1, Fa0/2, Fa0/3, Fa0/4
                                                    Fa0/5, Fa0/6, Fa0/7, Fa0/8
                                                    Fa0/9, Fa0/10, Fa0/11, Fa0/12
                                                    Fa0/13, Fa0/14, Fa0/15, Fa0/16
                                                    Fa0/17, Fa0/18, Fa0/19, Fa0/20
                                                    Fa0/21, Fa0/22, Fa0/23, Fa0/24
    10   TKJ                              active  
    20   MM                              active  
    30   RPL                              active  

    1002 fddi-default                active  
    1003 token-ring-default      active  
    1004 fddinet-default           active  
    1005 trnet-default               active   
    Langkah 3
    Assign VLAN ke Portnya dan “write memory” untuk menyimpan hasil konfigurasi :
    Switch#conf
    Configuring from terminal, memory, or network [terminal]?
    Enter configuration commands, one per line.  End with CNTL/Z.
    Switch(config)#int fa 0/2
    Switch(config-if)#switchport mode access
    Switch(config-if)#switchport access vlan 10
    Switch(config-if)#description keTKJ
    Switch(config-if)#exit
    Switch(config)#int fa 0/3
    Switch(config-if)#switchport access vlan 10
    Switch(config-if)#description keTKJ
    Switch(config-if)#exit
    Switch(config)#int fa 0/4
    Switch(config-if)#switchport access vlan 10
    Switch(config-if)#description keTKJ
    Switch(config-if)#exit
    Switch(config)#int fa 0/5
    Switch(config-if)#switchport access vlan 20
    Switch(config-if)#description keMM
    Switch(config-if)#exit
    Switch(config)#int fa 0/6
    Switch(config-if)#switchport access vlan 20
    Switch(config-if)#description keMM
    Switch(config-if)#exit
    Switch(config)#int fa 0/7
    Switch(config-if)#switchport access vlan 20
    Switch(config-if)#description keMM
    Switch(config-if)#exit
    Switch(config)#int fa 0/8
    Switch(config-if)#switchport access vlan 30
    Switch(config-if)#description keRPL
    Switch(config-if)#exit
    Switch(config)#int fa 0/9
    Switch(config-if)#switchport access vlan 30
    Switch(config-if)#description keRPL
    Switch(config-if)#exit
    Switch(config)#int fa 0/10
    Switch(config-if)#switchport access vlan 30
    Switch(config-if)#description keRPL
    Switch(config-if)#exit
    Switch(config)#do wr
    Building configuration...
    [OK]
     
    Langkah 4
    Kemudian ketikan perintah “show vlan brief” untuk melihat hasil konfigurasi dan status VLAN
    dari hasil “show vlan brief” tadi anda sudah membuah tiga buah vlan id yang berbeda dengan status port active sebagai berikut :
    Switch#show vlan brief
    VLAN Name                             Status    Ports
    ---- -------------------------------- --------- -------------------------------
    1    default                          active    Fa0/1, Fa0/11, Fa0/12, Fa0/13
                                                    Fa0/14, Fa0/15, Fa0/16, Fa0/17
                                                    Fa0/18, Fa0/19, Fa0/20, Fa0/21
                                                    Fa0/22, Fa0/23, Fa0/24
    10   TKJ                              active    Fa0/2, Fa0/3, Fa0/4
    20   MM                              active    Fa0/5, Fa0/6, Fa0/7
    30   RPL                              active    Fa0/8, Fa0/9, Fa0/10

    1002 fddi-default                active  
    1003 token-ring-default      active  
    1004 fddinet-default           active  
    1005 trnet-default               active   

    Konfigurasi VLAN Trunking Pada Swicth


    Setelah anda melakukan konfigurasi switch mode acces diatas, selanjutnya anda harus melakukan konfigurasi VLAN trunking agar antara tiga id VLAN pada 1 buah switch managable bisa saling terhubung.

    Langkah 1
    Pada gambar topologi diatas switch terhubung ke router melalui fa0/1 oleh karena itu , anda harus melakukan setting port trunking pada port fa0/1 di switch, lakukan perintah konfigurasi seperti berikut, buat trunk ke router dari port 1 switch :
    Switch(config)#int fa 0/1
    Switch(config-if)#switchport mode trunk
    Switch(config-if)#exit
    Switch(config)#do wr
    Building configuration...
    [OK]
    Langkah 2
    Setelah mode trunk anda konfigurasi ketikan perintah “show interface trunk” untuk memastikan konfigurasi  vlan trunk anda sudah di allowed
    Switch>show interface trunk
    Port        Mode         Encapsulation  Status        Native vlan
    Fa0/1      on              802.1q              trunking    1
    Port        Vlans allowed on trunk
    Fa0/1       1-1005
    Port        Vlans allowed and active in management domain
    Fa0/1       1,10,20,30
    Port        Vlans in spanning tree forwarding state and not pruned
    Fa0/1       1,10,20,30

    Konfigurasi VLAN Di Router


    Langkah 1
    Konfigurasi VLAN 10 Di Router dan IP Address yang Mengarah Ke VLAN 10 Tersebut :
    Router>enable
    Router#conf
    Configuring from terminal, memory, or network [terminal]?
    Enter configuration commands, one per line.  End with CNTL/Z.
    Router(config)#int fa 0/1.10
    Router(config-subif)#encapsulation dot1Q 10
    Router(config-subif)#ip address 192.168.1.1 255.255.255.0
    Router(config-subif)#exit

    Langkah 2
    Konfigurasi VLAN 20 Di Router dan IP Address yang Mengarah Ke VLAN 20 Tersebut :
    Router(config)#int fa 0/1.20
    Router(config-subif)#encapsulation dot1Q 20
    Router(config-subif)#ip address 192.168.2.1 255.255.255.0
    Router(config-subif)#exit

    Langkah 3
    Konfigurasi VLAN 30 Di Router dan IP Address yang Mengarah Ke VLAN 30 Tersebut :
    Router(config)#int fa 0/1.30
    Router(config-subif)#encapsulation dot1Q 30
    Router(config-subif)#ip address 192.168.3.1 255.255.255.0
    Router(config-subif)#exit
    Router(config)#int fa 0/1
    Router(config-if)#no shutdown
    Router(config-if)#exit
    Router(config)#
    Finally, lakukan tes PING

    • PING dari PC area VLAN TKJ ke area VLAN MM, Area VLAN RPL (lalukan sebaliknya )
    • PING dari PC semua Area VLAN ke Server SMK dan ke Router SMK
    Jika konfigurasi anda benar, maka seharusnya semua terhubung dan reply 100%, jika belum reply 100% berarti konfigurasi anda masih belum tepat.
    Sekian tutorial Cara Konfigurasi VLAN, Trunking Menggunakan Cisco Packet Tracer, semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat untuk anda, jangan lupa untuk mem-bookmark situs ini, tunggu update artikel terbaru dari Luffy M.S terimakasih

    11/26/16

    Cara Memperbaiki An error occurred while Internet Connection Sharing was being enabled

    Cara Memperbaiki An error occurred while Internet Connection Sharing was being enabled


    Bismillahirrahmanirrahim, Assalamualaikum Wr.Wb

    Pada kesempatakan kali ini saya akan memberikan tutorial Cara Memperbaiki An error occurred while Internet Connection Sharing was being enabled

    Masih membahas tentang masalah yang berkaitan dengan jaringan, khususnya tentang munculnya pesan An error occurred while internet connection was being enabled. Pesan tersebut biasanya muncul pada saat kita sedang menyalakan Internet Connection Sharing (fitur yang berguna untuk membagi koneksi internet ke jaringan lain).



    Banyak orang yang mengalami masalah seperti ini dan kebanyakan orang melihat pesan tersebut karena service yang berkaitan dengan ICS dimatikan dan firewall yang sedang mati.

    Jadi solusi untuk mengatasi masalah ini adalah dengan menyalakan kembali service-service yang berkaitan dengan ICS dan menyalakan kembali firewall. Baik, langsung saja ikuti cara-cara berikut ini.

    Memastikan service yang berkaitan dengan ICS sudah menyala


    Agar bisa menggunakan internet connection sharing, kita harus memastikan service yang berkaitan dengan internet connection sharing sudah menyala. Jika service yang berkaitan dengan ICS malah mati, kita harus menyalakannya kembali, Caranya seperti ini :

    Langkah 1
    Buka run dengan menekan tombol Windows + R, kemudian ketik msconfig dan klik OK.

    Langkah 2
    Pindah ke tab Service, dan pastikan nama-nama service di bawah ini sudah tercentang.
    • Application Layer Gateway Service
    • Network Connections
    • Network Location Awareness (NLA)
    • Plug and Play
    • Remote Access Auto Connection Manager
    • Remote Access Connection Manager
    • Remote Procedure Call (RPC)
    • Telephony



    Langkah 3
    Jika sudah tercentang, klik OK dan restart komputer anda.

    Setelah komputer menyala, anda bisa langsung mencoba menyalakan internet connection sharing. Jika masih tidak bisa, anda boleh mencoba solusi yang berikut ini.

    Membuat Windows Firewall menjadi automatic start


    Pada dasarnya Firewall sudah diatur ke automatic start sejak pertama install Windows, namun bisa saja pilihan automatic start tersebut terganti secara tidak sengaja oleh software yang terpasang di komputer anda. Anda harus memastikan bahwa firewall sudah berjalan di komputer anda karena ICS memerlukan firewall agar bisa berjalan dengan normal, caranya seperti ini :

    Langkah 1
    Buka run dengan menekan tombol Windows + R, kemudian ketik services.msc dan klik OK.

    Langkah 2
    Kemudian cari services yang bernama Windows Firewall. Jika sudah ketemu, klik kanan pada services tersebut dan pilih Properties.

    Langkah 3
    Ubah pada Startup type menjadi Automatic, dan klik OK.

    Jika solusi di atas masih belum berhasil, anda masih bisa mencoba solusi lainnya, seperti menggunakan system restore terutama untuk yang sebelumnya bisa menyalakan ICS tetapi sekarang malah tidak bisa, atau bisa mendiskusikannya di kotak komentar di bawah artikel ini.

    Sekian tutorial Cara Memperbaiki An error occurred while Internet Connection Sharing was being enabled, semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat untuk anda, jangan lupa untuk mem-bookmark situs ini, tunggu update artikel terbaru dari Luffy M.S terimakasih

    Cara Memperbaiki Internet Connection Sharing has been disabled by the Network Administrator

    Cara Memperbaiki Internet Connection Sharing has been disabled by the Network Administrator


    Bismillahirrahmanirrahim, Assalamualaikum Wr.Wb

    Pada kesempatakan kali ini saya akan memberikan tutorial Cara Memperbaiki Internet Connection Sharing has been disabled by the Network Administrator

    Masalah ini terjadi pada saat menyalakan hotspot Wi-Fi dan saat ingin menshare koneksi internet ke hotspot Wi-Fi nya malah muncul dialog seperti ini Internet Connection Sharing has been disabled by the Network Administrator.

    Masalah ini memang umum terjadi dikarenakan komputer tersebut pernah terdaftar pada suatu jaringan dan pengaturan pada gpedit.msc yang berkaitan dengan internet sharing tidak sengaja terganti secara otomatis oleh sistem. Oleh karena itu cara mengatasinya adalah dengan mengaktifkan kembali fitur internet sharing, berikut adalah langkah-langkahnya.

    Langkah 1
    Buka run dengan menekan tombol Windows + R, lalu ketikan gpedit.msc dan klik OK.

    Langkah 2
    Buka folder Computer Configuration → Administrative Templates → Network → Network Connections. Jika sudah, ubah menjadi disable pada setting berikut ini:
    • Prohibit installation and configuration of Network Bridge on your DNS domain network
    • Prohibit use of Internet Connection Firewall on your DNS domain network
    • Prohibit use of Internet Connection Sharing on your DNS domain network
    • Require domain users to elevate when setting a network’s location



    Cara mendisable Network Connections

    Klik kanan pada salah satu setting kemudian pilih Edit.

    Kemudian pilih Disable dan klik OK.

    Lakukan hal yang sama kepada ke-4 setting yang telah saya list untuk mendisablenya.

    Langkah 3
    Jika keempatnya sudah di-disable, buka lagi run dan ketikkan regedit, kemudian klik OK.

    Langkah 4
    Kemudian pergi ke key KEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Policies\Microsoft\Windows\Network Connections. Lalu ganti value registry berikut ini menjadi 1 :
    • NC_PersonalFirewallConfig
    • NC_ShowSharedAccessUI



    Cara mengubah value registry menjadi 1

    Klik kanan pada registry yang ingin diganti valuenya, kemudian pilih Modify.

    Lalu ganti value data menjadi 1 dan ingat Basenya adalah Hexadecimal, kemudian klik OK.

    Lakukan hal yang sama pada kedua registry yang sudah saya list untuk menggantinya di atas.

    Setelah itu coba restart komputer anda, dan lihat hasilnya. Jika masih belum berhasil coba jelaskan di kotak komentar di bawah postingan ini. Komentar anda membantu saya dalam mengupdate artikel ini agar artikel ini berguna bagi orang lain dalam menyelesaikan masalah terkait sharing wifi ini.

    Sekian tutorial Cara Memperbaiki Internet Connection Sharing has been disabled by the Network Administrator, semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat untuk anda, jangan lupa untuk mem-bookmark situs ini, tunggu update artikel terbaru dari Luffy M.S terimakasih

    Cara Memperbaiki The Hosted Network Couldn’t Be Started Pada Saat Menyalakan Hotspot Wifi dengan CMD

    Cara Memperbaiki The Hosted Network Couldn’t Be Started Pada Saat Menyalakan Hotspot


    Bismillahirrahmanirrahim, Assalamualaikum Wr.Wb

    Pada kesempatakan kali ini saya akan memberikan tutorial Cara Memperbaiki The Hosted Network Couldn’t Be Started Pada Saat Menyalakan Hotspot Wifi dengan CMD

    Berawal dari pertanyaan teman saya dikelas yang mengalami masalah ini, kemudian saya mencoba mencari penyebabnya dan kemudian saya bagikan disini. Masalah ini terjadi pada saat kita menjalankan hotspot wifi dengan mengetikan command yaitu netsh wlan start hostednetwork.
    Bagi anda yang mengalami masalah serupa dengan ini bisa ikuti tutorial dibawah ini :



    Masalah ini disebabkan karena hardware yang tidak support, driver yang belum dipasang, ataupun Microsoft Hosted Network Virtual Adapter yang belum menyala. Masalah ini bisa kita selesaikan dengan cara-cara berikut ini.


    Cara #1


    Langkah 1
    Tekan tombol Windows + R, lalu ketikkan devmgmt.msc, dan klik OK.

    Langkah 2
    Pada window device manager, expand Network adapters, lalu klik kanan pada Wireless Network Adapter dan klik Properties.

    Langkah 3
    Pindah ke tab Power Management, lalu pastikan Allow the computer to turn off this device to save power sudah tercentang. Jika belum, centang dan klik OK.

    Lalu restart komputer anda, dan coba untuk menyalakan hotspot kembali. Jika solusi ini tidak bekerja ikuti solusi kedua yang ada di bawah ini.

    Cara #2


    Langkah 1
    Tekan tombol Windows + R, lalu ketikkan devmgmt.msc, dan klik OK.

    Langkah 2
    Klik pada View, lalu pilih Show hidden devices.

    Langkah 3
    Lalu expand pada Network adapters, kemudian klik kanan pada Microsoft Hosted Virtual Adapter dan pilih Enable.

    Setelah itu coba menyalakan hotspot wifi, Seharusnya berhasil karena teman saya juga berhasil setelah mengikuti cara diatas.

    Sekian tutorial Cara Mudah Sharing Hotspot Wifi Dengan CMD, semoga tutorial ini berguna dan bermanfaat untuk anda, jangan lupa untuk mem-bookmark situs ini, tunggu update artikel terbaru dari Luffy M.S terimakasih